AMERTA ; Buku Kumpulan Fiksimini Terbaru

 

AMERTA (74 Fiksimini Yang Patut Diwaspadai)

Buku Kumpulan Fiksimini


Pengarang : Nektarity (Anggota Komunitas Penulis RUMPUN NEKTAR)
Ukuran : 14 x 20 cm  
ISBN 978-602-7748-71-2
Tebal : xi + 211 hlm
Tahun Terbit: Oktober 2013
Penerbit : AE Publishing

Sinopsis :
Entahlah … sulit mengatakan bagaimana sebuah kalimat bisa terangkai, seperti rimbun edelweiss di puncak gunung. Tak bertuan, tumbuh begitu saja, tanpa ditanam siapapun. Kalimat terlahir dari pemerkosaan keresahan terhadap otak di atas tuts-tuts keyboard komputer yang sekarat seperti siput bila dibandingkan dengan jalangnya pikiran yang melintas.

Jangan bertanya ‘mengapa?’ sebab tak ada jawaban yang mampu menjawab. Atau justru jawabannnya ada di diri sendiri. Sebab kata-kata itu jujur. Jangan ajak dia berbohong, meski dia bisa mati. Dia mampu berkuasa atas apapun di semesta ini. Tuhan berfirman lewat kata-kata. Kamu memaki, merayu, menyanyi lewat kata-kata. Apa yang lebih indah dari kata-kata?

Antologi ini bukan rayuan gombal. Bukan pula realita hidup yang ditransfer ke dalam bentuk fiksi. Meski ini tentang kita. Terlalu absurd menceritakan sebuah kisah mengenai diri sendiri ke dalam bentuk fiksi. Bagiku mengarang adalah sebuah proses berandai-andai. Kadang-kadang ilusi. Realita hidup biarlah menjadi kenangan seperti batu di sungai, tertinggal oleh arus. Kita arus, bukan batu.

Antologi ini telah mengalami proses dramatisasi, seperti layaknya fiksi lainnya. Tapi jangan cepat percaya, sebab ini cuma kata-kata. Jangan terprovokasi. Makna cerita bukan hanya untuk kamu, tapi untuk semesta. Dalam harap yang Amerta.

***



Ini adalah buku kedua dari Komunitas RUMPUN NEKTAR setelah buku sebelumnya, DEWANGGA. Jika buku DEWANGGA dihasilkan dari Kompetisi menulis Cerpen 2012, lain cerita dengan buku ini. Buku AMERTA dihasilkan dari Kompetisi Mingguan yang diberi title "Originalitas Therapy" yang dilaksanakan di Grup Facebook RUMPUN NEKTAR.

Buku ini berisi 74 Fiksimini yang ditulis oleh 55 penulis dari berbagai kota di Indonesia. Gaya penulisan yang berbeda-beda membuat buku ini kaya akan kandungan kreativitas pemuda masa kini yang terbalut dalam sastra modern. Ada kisah singkat tapi penuh makna, da pula kisah-kisah ringan yang bisa dijadikan cerminan kehidupan kita. Karena banyak kisah-kisah yang sering dialami orang lain dikemas dalam formasi indah tanpa terkesan menggurui. Jika anda membaca salah satu kisah yang anda pernah mengalaminya, siap-siap untuk merasa tertampar karena penulis mampu menceritakannya dari sudut pandang berbeda.

Simak saja penggalan cerita ini:
Atau, Sayang, kalau kau tak tega menyalahkanku…. Mari salahkan lelaki kurang ajar yang sudah menyiksa si artis dari negaraku itu sehingga ibuku menyangka semua lelaki dari negaramu itu sama bejatnya. Atau mari salahkan media-media yang terlalu berlebihan mengekspos berita kekerasan yang bersumber dari negaramu hingga Ibu terpengaruh. Demi dewa-dewa Yunani yang kaupuja itu atau demi Secondhand Serenade yang kausebut sebagai band menye-menye itu, aku mencintaimu. Sungguh. 

(Kepada Kamu - Dhylayaumil)

Masih banyak cerita lainnya untuk anda nikmati. Dapatkan bukunya seharga Rp. 44.000,- (belum ongkir) di AE Publishing. Untuk pemesanan silakan SMS dengan format :


Ketik: AMERTA# NAMA LENGKAP # ALAMAT LENGKAP # JUMLAH # NO TELP
Kirim ke : 085732631400 / 082333535560


0 komentar:

Pengikut

Diberdayakan oleh Blogger.